Blogger Widgets

September 26, 2012

Bahan Ajar PLH RPP Ke-1


STANDAR KOMPETENSI: Memahami konsep dasar lingkungan hidup

KOMPETENSI DASAR:  Menjelaskan norma-norma tentang lingkungan hidup

INDIKATOR: Komponen lingkungan hidup dijelaskan berdasarkan pengertiannya

RANGKUMAN MATERI :

Lingkungan adalah kesatuan ruang dengan semua benda, daya, keadaan, dan makhluk hidup, termasuk manusia dan perilakunya, yang mempengaruhi kelangsungan perikehidupan dan kesejahteraan manusia serta makhluk hidup lain. (UU No. 23 Tahun 1997)
Lingkungan hidup dibagi menjadi lingkungan alam (abiotik dan biotik), lingkungan binaan dan lingkungan sosial budaya. Dalam pengelompokan ini komponen abiotik dan biotik dimasukkan ke dalam komponen lingkungan alam. Sementara itu, lingkungan fisik hasil karya manusia dikelompokkan ke dalam komponen lingkungan binaan.
Lingkungan hidup alami adalah lingkungan hidup yang telah ada di alam tanpa memperoleh gangguan atau dimodifikasi oleh manusia. Lingkungan hidup alami terdiri atas komponen biotik dan abiotik. Komponen biotik adalah segala makhluk hidup, mulai mikroorganisme sampai dengan tumbuhan dan hewan. Lingkungan abiotik adalah segala kondisi yang terdapat di sekitar makhluk hidup yang bukan organisme hidup, seperti batuan, tanah, mineral, udara, angin, curah hujan, cahaya matahari, dan lain-lain. Lingkungan biotik dinamakan juga lingkungan anorganik.
Lingkungan binaan merupakan lingkungan hasil rekayasa manusia yang bertujuan agar lingkungan hidup dapat normal kembali seperti semula yaitu memiliki keseimbangan ekologi. Prinsip penciptaan lingkungan hidup binaan misalnya melakukan reboisasi hutan, melakukan pengolahan air limbah agar bersih kembali dan aman jika dibuang ke sungai. Contoh yang sederhana dalam penciptaan lingkungan binaan misalnya penanaman pohon di lingkungan kompleks perumahan agar udaranya lebih segar, terlihat asri dan nyaman.
Lingkungan sosial budaya merupakan lingkungan hidup manusia yang melakukan interaksi dengan sesamanya. Lingkungan sosial budaya tidak terlepas dari lingkungan alam. Banyak kerusakan alam terjadi akibat interaksi manusia yang negatif, contohnya peperangan yang mengakibatkan kerusakan alam secara langsung. Kerusakan alam lainnya akibat interaksi antar manusia yang negatif seperti longgarnya aturan hukum bagi perambah hutan dan penjarah hutan.
Dalam interaksinya dengan lingkungan alamnya, manusia menempati posisi yang dominan karena manusia dikaruniai kemampuan budayanya melebihi kemampuan makhluk-makhluk lainnya. Dengan kemampuan budayanya itu manusia mampu mengubah permukaan muka bumi. Tentu saja tiap kelompok masyarakat memiliki tingkat budayanya masing-masing. Masyarakat yang telah maju dengan teknologi tinggi mampu memanfaatkan lingkungan bagi kemakmuran rakyat. Kebalikannya, kelompok manusia yang bekemampuan budayanya masih terbatas, pemanfaatan sumber daya lingkungannya juga terbatas.

·Manfaat lingkungan hidup
Pada dasarnya manusia dapat bertahan hidup karena kebutuhannya dipenuhi oelh komponen-komponen lingkungan hidup. Beberapa manfaat lingkungan hidup bagi manusia diantaranya:
*    Udara untuk keperluan pernafasan, tidak akan ada manusia yang dapat bertahan hidup tanpa bantuan udara.
*    Air untuk keperluan minum, mandi serta kegiatan kolektif seperti pengairan sawah dan pembangkit tenaga listrik. Bahkan saat ini, air bersih sudah menjadi benda ekonomi.
*    Tumbuhan dan hewan untuk keperluan pemenuhan kebutuhan protein hewani dan nabati.
*    Lahan untuk keperluan prasarana pribadi maupun sosial.

Manusia hidup dalam lingkungannya dan melakukan interaksi dengan komponen lingkungan lainnya. Seiring dengan berkembangnya IPTEK, manusia cenderung lebih dominan dibandingkan dengan makhluk lainnya. Akibatnya muncul kerusakan lingkungan yang dampak negatifnya kembali pada manusia. Oleh karena itu, upaya menjaga dan melestarikan fungsi lingkungan pada dasarnya adalah juga untuk kepentingan manusia itu sendiri.



 LEMBAR OBSERVASI

1.    Lakukan pengamatan terhadap komponen-komponen lingkungan di sekitarmu. Isilah table berikut berdasarkan hasil pengamatanmu!

No.
Nama Objek
Kategori *)
1.


2.


3.


4.


5.


6.


7.


8.


9.


10.


*) - Lingkungan                       - fisik
    - Lingkungan binaan             - biotik atau abiotik
    - Lingkungan sosial budaya

2.    Buatlah uraian keterkaitan masing-masing objek yang telah kalian tulis dalam table dengan komponen lingkungan lainnya.

Tidak ada komentar: